CIANJUR | BHAYANGKARA MERDEKA
Pertandingan Pasanggiri yang dilaksanakan di tingkat Kab. Cianjur oleh panitia penyelenggara DPD PPSI Kab. Cianjur yang dilaksanakan secara virtual pada hari Kamis (28 /10/2021) di Ds. Salam Nunggal, Kec. Cibeber, Kab. Cianjur, Prov. Jawa Barat
Kades Salam Nunggal, Endang menjelaskan, Bahwa benar pekan lalu warganya dari Paguron Cahya Putra Tunggal yang berada di Kp. Lembur Tengah Ds. Salam Nunggal telah meraih beberapa kategori kejuaraan.
Yaitu meraih Juara 1 kategori remaja putra, juara 2 kategori remaja putri, juara 2 kategori junior putri dan Juara harapan 2 kategori putra.
"Kami selaku pemerintah desa sangat bangga akan peraihan prestasi anak-anak yang berada di Desa Salamnunggal karena jujur saja saya sebelumnya tidak tau akan kabar baik ini karena pada saat itu saya sedang berada di kebun,pada saat saya pulang ke rumah saya terkejut di rumah banyak orang dan piala berjejeran," ujar kades pada saat tim wartawan mewawancarai di rumahnya, Rabu (27/10/2021).
Kades juga mengatakan,"Kami selaku pemerintah desa berharap prestasi ini terus di tingkatkan dan Kami akan terus mendukung sehingga Desa Salamnunggal menjadi icon maenpo di Kec.Cibeber dan pada kesempatan yang baik ini saya berpesan jangan ada rasa sombong dalam hati akan prestasi yang sudah di raih ini," tegasnya.
Terpisah, Jujun Junaedi selaku pelatih paguron Cahya Putra Tunggal menambahkan peraihan juara ini merupakan bentuk kepedulian akan kelestarian seni budaya maenpo yang sudah di jadikan 3 Pilar Budaya Cianjur yang di perbup kan oleh Bupati Cianjur.
"Saya sebagai pelatih sangatlah bersyukur akan kejuaraan ini karena latihan yang terus tiada hentinya di laksanakan Alhamdulillah membuahkan hasil yang memuaskan dan ada salah satu murid saya lanjut ke pertandingan pasanggiri tingkat provinsi yang akan di laksanakan 2 minggu kedepan," kata Jujun.
"Semoga ini bisa di jadikan ajang pengalaman yang berharga untuk uji kemampuan dan mental sehingga potensi yang ada di dalam diri masing-masing bisa terasah," pungkasnya.
(Rustama)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar