Tangerang, Bhayangkaramerdeka.co.id -AKP Gusti Moh Sugiarto menempati posisi barunya sebagai Kapolsek Pakuhaji. Acara pisah sambut ini dengan Kapolsek lama AKP Zuhri Mustofa dilaksanakan di Rumah Makan Abah Cianjur Jalan Raya Kalibaru, Pakuhaji Kabupaten Tangerang,Sabtu (12/11/2022).
Dalam sambutannya AKP Zuhri Mustofa mengucapkan banyak terima kasih kepada Muspika, para tokoh dan seluruh Personil Polsek Pakuhaji, yang telah banyak membantu dirinya selama bertugas di Polsek Pakuhaji.
Perpisahan memang selalu menghadirkan kesedihan, bagaimanapun ini semata-mata hanya kebutuhan Polri dalam mengabdi kepada Masyarakat, Bangsa, dan Negara” terangnya.
AKP Zuhri Mustofa juga mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Kapolsek baru serta meminta semua unsur agar dapat bekerjasama mendukung dan membantu Kapolsek yang baru dalam melaksanakan tugasnya di Wilayah Hukum Polsek Pakuhaji.
“Semoga kedepannya Tugas-tugas yang diemban Kapolsek baru selalu di dukung sehingga dapat dilaksanakan dengan maksimal dan selalu bersinergi dengan Rekan-rekan Media,” tutup Zuhri.
Ditempat yang sama, Camat Pakuhaji H. Asmawi A. mengatakan, bahwa seiring dengan amanah Pimpinan dari Kabupaten Tangerang bahwa kita harus menjaga ketertiban, ketentraman, kenyamanan Masyarakat yang ada di Kecamatan Pakuhaji.
Sekarang ini sedang maraknya Gengster Dimana-mana, peredaran obat terlarang serta musim hujan yang sudah datang, harus bisa di antisipasi kemungkinan terjadinya bencana alam yang tidak kita tahu kapan dan dimana itu akan terjadi,” ucap Camat.
H.Asmawi juga mengucacpkan terima kasih atas kerja sama yang terbangun dengan baik dengan Kapolsek yang lama dan berharap bisa di lanjutkan dengan Kapolsek yang baru.
Semoga Kapolsek Pakuhaji yang lama AKP Zuhri Mustofa sukses selalu, sehat dan semangat. Dan untuk Kapolsek Pakuhaji yang baru AKP Gusti Moh Sugiarto, bisa melanjutkan tugas yang sudah berjalan sebelumnya dengan lebih semangat lagi,” pungkasnya.
Sementara itu Kapolsek yang baru, AKP Gusti Moh. Sugiarto menyatakan bahwa dirinya siap bekerjasama dengan semua pihak dalam mendukung upayanya melaksanakan kewajibannya sebagai Kapolsek di Pakuhaji.
“Sebagai Polri kita harus siap untuk di tempatkan dimana saja. Karena itu saya mengharapkan dukungan dan kerja sama semua pihak terkait dalam upaya memberikan rasa aman, nyaman dan tentram bagi Warga Masyarakat di Pakuhaji” ujarnya.
Ia juga menyatakan selalu siap untuk bersinergi dengan semua unsur yang ada dan melanjutkan hubungan yang sudah terbangun selama ini.
“Polri tak bisa bekerja sendirian dalam menciptakan rasa aman bagi Warga. Karena itu dirinya sangat terbuka untuk menjalin sinergi dengan siapapun, dalam menciptakan rasa aman dan dalam mengayomi Masyarakat” tukas Gusti.
Untuk itu acara di warnai suasana haru dan kegembiraan.
Hadir dalam acara ini segenap Pejabat, Muspika, para Kepala Desa, Ormas Se-Kec.Pakuhaji dan para tamu undangan lainnya.
(Estty)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar