TANGERANG.Bhayangkaramerdeka.co.id - Amul Jama’ aluddin Ukar atau yang biasa di panggil RW Amul mendampingi Petugas dari Dinas Sosial Kabupaten Tangerang untuk memberi bantuan kursi roda kepada warga yang selama ini menderita sakit dan kesulitan untuk berjalan, bernama Bpk. Eman Zakaria di Kp. Bulakan RT 008/004, Desa Bitung Jaya, Kec. Cikupa, Kab. Tangerang. Senin (03/05/2021).
Bantuan kursi roda ini diberikan oleh Pihak Dinas Sosial Kabupaten Tangerang berdasar dari pengajuan yang dilakukan oleh RW Amul buat warga yang bernama Eman Zakaria dengan berkoordinasi dengan RT setempat.
Hadir dalam penyerahan kursi roda mewakili dari pihak Dinas Sosial Kabupaten Tangerang Bpk. Lucky N, yang didampingi Ketua dewan pimpinan cabang Komunitas Elang Kencana Apang, Spd, RW Amul Jama’aluddin Ukar, RT Sadam, Hadi, dan Asminah (Istri Bpk. Eman).
Dalam Penyerahan kursi roda tersebut berjalan dengan lancar, Bpk. Lucky N mewakili pihak Dinsos mengatakan bahwasanya pemberian bantuan ini berdasarkan pengajuan dan telah melalui persyaratan yang ditentukan oleh pihak pemerintah, seperti pernyataan bahwa si penerima benar-benar merupakan warga tidak mampu dan sangat membutuhkan dengan kursi roda
RW Amul sebagai pihak yang mengajukan dan mendaftarkan dari pihak warga yang membutuhkan, mengatakan bahwa apa yang dilakukanya merupakan tugas yang sudah seharusnya dilakukanya karena kebutuhan masyarakat apalagi masyarakat yang tidak mampu harus selalu di utamakan dalam sosial dan kesehatan nya.
Diketahui Bpk Eman Zakakaria warga Kp. Bulakan RT 008/004 Desa Bitung Jaya Kecamatan Cikupa Kabupaten Tangerang, yang selama menderita sakit hanya bisa berbaring dan harus di papah bila hendak berjalan, dengan adanya bantuan kursi roda ini diharapkan bisa digunakanya untuk memudahkan beraktivitas sehari-hari.
“Saya ucapkan terima kasih kepada pihak Dinsos dan juga utamanya kepada RW Amul yang telah mengupayakan bantuan kursi roda ini untuk saya,” kata Eman.
"Kepada warga masyarakat yang merasa membutuhkan dan berasal dari keluarga yang tidak mampu RW Amul mengatakan dirinya siap membantu dengan senang hati bisa berbagi dalam kebaikan dan kemanusiaan," ujar Rw Amul.
Lanjut, RT Sadam menyampaikan dengan sangat senang warga nya mendapatkan bantuan kursi roda dari Dinas Sosial Kabupaten Tangerang, ini semua hasil pengajuan Rw Amul Jama' aluddin ukar yang sudah membantu warga yang membutuhkan di karnakan sakit sudah lama berbaring tidak bisa berjalan.
"Sekali lagi saya ucapkan terimakasih kepada Rw Amul berserta Dinas sosial dan juga Komunitas Elang Kencana yang sudah membantu pemberian kursi roda ini," pungkas RT Sadam.
(Irawan /apang)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar