BREBES.(Bhayangkaranews) - Dalam rangka pendisiplinan protokol kesehatan pencegahan covid -19 Wakapolsek Ketanggungan Polres Brebes, Aiptu Hendris Puji Wiharto dan dalam tugasnya selalu memberikan penyuluhan serta himbauan tentang bahaya virus -19, yaitu dengan membudidayakan hidup bersih dan sehat.
Seperti hal nya dalam pelaksanaan MMD ( Musyawarah Masyarakat Desa) bertempat di Aula Kepala Desa Tanggungsari, Kec. Ketanggungan, Kab. Brebes, Prov. Jawa Tengah. Selasa (25/08/2020) pada pukul 10.00-12.00 WIB.
Hadir dalam acara tersebut Wakil kapolsek Ketanggungan Aiptu Hendris Puji Wiharto, kepala puskesmas Ketanggungan dr.Susani Ali, Kepala Desa Tanggungsari Tohari, Babinsa Desa Tanggungsari Serma Ari Sulaiman, tokoh agama ,tokoh masyarakat, kader posyandu Tànggungsari, perangkat desa, ketua RT dan Ketua RW.
Pelaksanaan MMD dalam rangka memberikan penyampaian hasil survei mawas diri dan menyampaikan Evaluasi hasil survei mawas diri Desa Tanggungsari. Dalam acara tersebut diadakan tanya jawab tentang permasalahan covid-19.
Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Hendris menyampaikan," Saya menghimbau kepada pedagang dan pengunjung untuk melaksanakan protokol kesehatan yang di anjurkan pemerintah ,tetap memakai masker apabila keluar rumàh, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun pada air yang mengalir," tegasnya.
Selain melakukan himbauan Anggota Polsek Ketanggungan tersebut juga melakukan pengecekan akses keluar masuk pasar/ obyek vital serta petugas maupun peralatan pengecekan suhu dan memberikan pengarahan terhadap para petugas/ security yang bertugas pada saat itu.
Selanjutnya Aiptu Hendris menyampaikan," Protokol kesehatan selama Covid-19 perlu di sosialisasikan kepada seluruh lapisan masyarakat, mengingat di tempat tempat keramaian seperti pasar tradisional, puskesmas, Mall/ mini market, perkantoran/ Bank, gudang penyimpanan, terminal, kolam renang, tempat wisata dan jalanan umum," pungkasnya.( Esty)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar